Tuesday, October 9, 2012

pesona pantai balaikambang

   Pantai wisata yang terletak di kecamatan Mbantur Kabupaten Malang ,dengan jarak 63km dari kota Malang atau bisa di tempuh 2jam. 

  Dari perempatan kota Kepanjen belok kiri,arah ke stadion Kanjuruhan lurus ke arah timur dari pertigaan kec.Gondang Legi arah selatan menuju desa Srigonco kecamatan Mbantur. 

   Pantai yang berpanorama indah dengan pasir putih dan karanglaut,serta pulau Ismoyo yang terletak di sebelah barat dengan jembatan panjang yang lebarnya sekitar 1,5meter,  membentang di atas pantai yang menghubungkan daratan dengan pulau .  

    Ada 3 pulau kecil dekat pantai ini yaitu pulau Ismoyo,pulau Wisanggeni dan pulau Anoman ,
 di pulau Ismoyo terdapat bangunan Pura yang bernama Amertha Jati ,pura yang setiap bulan suro menjadi tempat upacara ritual dan adat Jalanidhi Puja serta upacara Suram atau upacara tahun baru Jawa. 





   Pantai wisata  berpanorama indah ...dengan pesona karang memanjang 2km lebar  kearah laut yang sering menjadi tempat refreshing keluarga,kamping group dan memancing ,juga sering menjadi tempat muda-mudi melewatkan akhir pekan duduk santai di tepi pantai sambil menikmati desir semilirnya udara pantai ,gemuruh riuh hempasan ombak ,dan menunggu SUNSET.  

  Pantai menawan ,alami yang di kelilingi rindangnya pepohonan tapi terlihat masih terjaga dan cukup bersih dengan fasilitas tempat parkir,kantor informasi,balai pendopo,tempat perkemahan,pemandian,toko cendramata  yang paling terkesan ada musholah kecil sederhana yang melengkapi keindahan dan kenyamanan pantai wisata Balaikambang ini. 

  Juni 2012 aku menginjakkan kaki untuk yang ke-4xnya bersama seorang teman yang belum cukup ku kenal latarbelakang dan pribadinya, bisa di bilang kita akrab di dunia maya ,perjalanan yang cukup melelahkan dengan cuaca yang cukup panas dan debu-debu jalanan yang menyesakkan pernafasan. 

  Kenangan indah pertama bersamanya tanpa berfikir plus mikir yang ada hanya keyakinan dan kepercayaan karena dimana aku berada ALLAH dan Ayahku akan slalu menjagaku,aku berharap thn 2014 aku bisa mengunjungi pantai balaikambang ini karena ada tempat yang ingi ku kupas kisah sejarahnya Isya'alloh. 

"KISAH ANAK PINGIT BALAIKAMBANG 4EVER"^_^

  


No comments: